Inilah Resep Makanan Sehat untuk Si Buah Hati Sederhana dan Enak

Memahami macam-macam makanan sehat untuk si buah hati itu wajib hukumnya untuk orang tua. Karena, ketika si buah hati sudah menginjak usia 6 bulan,  tentu saja di masa inilah sang buah hati mulai mengenal makanan padat. Maka dari itulah, kali ini akan kami berikan resep membuat makanan sehat untuk sang buah hati dari usia 6 bulan hingga 7 bulan.

Resep Makanan Sehat Untuk si Buah Hati usia 6-7 Bulan

Resep Makanan Sehat untuk Buah Hati di Usia 6 Bulan

Di usia 6 bulan, anak mulai belajar mengenal makanan padat. Maka dari itulah, agar buah hati bisa mendapatkan makanan sehat yang cukup untuk memenuhi kebutuhan gizinya, kali ini kami berikan resep makanan sehat untuk si buah hati. Yaitu, membuat resep bubur susu untuk sang buah hati yang berusia 6 bulan. Dimana bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuatnya adalah 200 ml susu dan tepung beras 3 sdm.

Sedangkan, cara membuatnya bisa dimulai dengan mencampurkan susu dan tepung beras menjadi 1 sampai tercampur rata. Setelah itu, panaskan ke dalam api sambil diaduk-aduk dan matang. Kemudian, angkat dan tiriskan. Kini resep makanan sehat sudah jadi dan bisa diberikan langsung untuk sang buah hati tercinta. Selain menyehatkan, bubur susu ini bisa memenuhi kebutuhan nutrisi sang buah hati kalian.

Resep Makanan Sehat untuk Buah Hati di Usia 7 Bulan

1.    Di usia 7 bulan, anak mulai mengenal makanan dari protein hewani. Maka dari itulah, kalian bisa mencoba memasak resepmakanan sehat untuk si buah hati yaitu nasi tim campur untuk mereka. Dengan cara rebus beras, daging giling, dan air secukupnya hingga menjadi bubur. Kemudian, tambahkan tomat dan brokoli secukupnya. Masukkan keju parut dan kuning telur, sambil diaduk-aduk. Setelah matang, haluskan dan nasi tim siap disajikan.

2.    Selain membuat nasi tim campur, kalian juga bisa membuat nasi tim ayam. Caranya, rebus air, dengan tempe, beras, dan daging ayam giling sambil diaduk-aduk sampai menjadi bubur. Lalu, tambahkan tomat, wortel, dan mentega. Masak sambil diaduk-aduk hingga matang, lalu angkat dan dinginkan. Bila sudah, haluskan dan saring. Maka nasi tim ayam siap untuk disajikan.

3.    Jika mulai bosan dengan nasi tim campur, kalian juga bisa mencoba memasak nasi tim ikan. Yaitu, dengan merebus beras dengan ikan, air, dan tempe hingga menjadi bubur. Kemudian, tambahkan tomat, labu siam, dan mentega. Aduk-aduk sampai tercampur dan matang, lalu angkat dan dinginkan. Bila sudah, haluskan buburnya dengan blender, dan nasi tim ikan siap untuk disajikan.

4.    Ada lagi resep makanan sehat untuk si buah hati yang lainnya, yaitu nasi tim telur. Caranya rebus beras, hati ayam, tahu, dan air sampai menjadi bubur. Tambahkan telur,danaduk-aduk sampai matang. Tambahkan wortel dan kangkung. Masak sampai matang, dan angkat. Kini nasi tim telur siap disajikan selagi masih hangat.

Resep Makanan Sehat untuk Buah Hati yang Tidak Suka Sayur

Jika tidak suka sayur, maka kalian bisa membuat resep pasta daging brokoli. Caranya, campurkan saja brokoli dengan hidangan pasta kesukaan buah hati kalian. Selanjutnya, masukkan bawang bombay, daging giling, saus dari susu dan keju parut. Kemudian, letakkan ke dalam tempat yang tahan panas dan tambahkan taburan keju. Panggang hingga 15 menit, maka makanan sehat untuk si buah hati siap disantap.

Sumber: http://cobektv.blogspot.com
Location: Lasem, Rembang Regency, Central Java, Indonesia

0 comments:

Post a Comment