Cara Membuat Pancake Vanilla Ice Cream Yang Menggugah Selera


Cara membuat pancake merupakan hal termudah yang dapat kamu lakukan ketika sedang lapar. Pembuatannya yang mudah dan cepat, menjadikan pancake sebuah menu makanan yang cocok kamu santap di pagi hari. Rasanya yang tidak terlalu manis serta teksturnya yang halus, menjadikan pancake cocok dipadukan dengan berbagai macam selai ataupun buah-buahan. Oleh karena itu, di bawah ini terdapat resep praktis cara membuat sebuah pancake.

Ciri Khas Unik dari Pancake

Cara Membuat Pancake Vanilla Ice Cream Yang Menggugah Selera dengan mudah
Pancake merupakan salah satu makanan khas eropa yang tercipta pada tahun 1430. Hidangan yang mempunyai bentuk lingkaran ini mempunyai sebutan Alita Dolcia, yaitu makanan bercita rasa manis. Meskipun bentuknya sederhana, namun cita rasa yang dihasilkan memberikan sensasi tersendiri ketika menyantapnya. Tidak hanya rasa, pancake mempunyai ciri khas unik yang tidak dimiliki oleh menu makanan lainnya.
1.      Pipih
Iya, salah satu ciri khas utama dari pancake adalah dimensinya yang tipis. Maka dari itu, penyajian pancake dengan cara di tumpuk dan berbentuk seperti sebuah menara kecil.
2.      Berwarna Coklat Muda
Karena melalui proses pemanggangan di atas wajan, menjadikan pancake mempunyai tampilan warna coklat muda dengan sedikit guratan lingkaran di atas permukaannya
3.      Bundar
Ciri khas lain dari pancake adalah mempunyai bentuk bundar atau lingkaran.

Bahan Pelengkap Pembuatan Pancake

Meskipun menikmati pancake saja sudah sangat nikmat, namun tidak ada salahnya kamu mencoba untuk memadukan pancake dengan berbagai macam bahan pelengkap. Hal tersebut merupakan salah satu cara membuat pancake yang menjadikan cita rasanya terasa lebih spesial dan lezat. Kamu dapat menggunakan sirup, selai, buah-buahan ataupun ice cream sesuai dengan selera.
1.      Sirup
Sirup merupakan pelengkap pancake yang sudah tidak asing lagi untuk kamu. Mempunyai tekstur yang kental dan cita rasa yang manis, sangat cocokan dipadukan dengan manisnya pancake.
2.      Selai
Mulai dari rasa kacang hingga coklat, penggunaan selai juga cocok sebagai olesan nikmat pada pancake.
3.      Buah
Biasanya, penggunaan buah berry seperti strawberry, blueberry hingga raspberry menjadi pendamping utama pada hidangan yang satu ini.
4.      Ice Cream
Karena tidak ada yang mampu menolak cita rasa ice cream, tidak ada salahnya membubuhkan satu scope di atas permukaan pancake.

Proses Pembuatan Pancake

Inilah tahap pembahasan akhir dari hidangan yang satu ini, yaitu cara membuat pancake. Untuk kali ini, terdapat resep lezat pancake dengan eskrim vanilla di atasnya. Lezatnya es krim vanilla yang menyatu dengan hangatnya setiap lembar pancake di sendok yang kamu gunakan. Lalu kedua perpaduan makanan tersebut memberikan sensasi luar biasa yang tidak dapat diungkapkan dengan kata-kata.

1.      Bahan
Bahan yang kamu butuhkan untuk menerapkan cara membuat pancake sangatlah sederhana, yatu telur ayam, terigu, garam, susu cair, es krim vanilla dan margarin.
2.      Alat
Alat yang digunakan adalah teflon, spatula, mangkuk, gelas dan sode
3.      Cara Membuat Pancake
Masukan susu cair ke dalam mangkuk, lalu masukkan tepung terigu yang terlebih dahulu sudah kamu ayak hingga halus. Gunakan spatula untuk mengaduk adonan terigu dan susu cair, dan masukkan garam sebagai penambah rasa gurih pada pancake. Terakhir, masukkan kuning telur yang sudah dipisahkan dengan putihnya, aduk hingga merata. Ketika adonan telah siap, saatnya kamu menyiapkan teflon di atas wajan.
Panaskan teflon hingga panas, lalu masukan adonan pancake dan tunggu hingga kedua sisi pancake berwarna kuning kecoklatan. Setelah itu, susun pancake yang di atas piring, dan tambahkan eskrim vanilla di atasnya selagi masih hangat.

Itulah cara membuat sebuah pancake vanilla ice cream yang menggugah selera untuk kamu. Selain lezat, menu makanan ini sangat mudah untuk dilakukan. Jadi, apakah hari ini siap untuk mempraktekkan cara membuat pancake?

Sumber: http://cobektv.blogspot.com
Location: Lasem, Rembang Regency, Central Java, Indonesia

0 comments:

Post a Comment